Minggu, 10 Agustus 2014
5 Inspirasi Dalam Mempercantik Teras Rumah
Dalam sebuah hunian, teras merupakan salah satu eksterior yang memberikan sebuah keindahan serta bagian yang mendukung tingkat keasrian dalam rumah.
Untuk mendapatkan sebuah keindahan, tidak jarang banyak orang yang memilih untuk memperindah teras dengan cara menghias atau menatanya dengan berbagai hiasan seperti furniture atau dekorasi lainnya.
Meskipun terbilang cukup mudah, tetapi tidak jarang orang akan merasa kesulitan dalam menata teras terlebih jika space dan luasnya yang tidak terlalu besar. Selain luas, banyak orang juga belum memahami bagaimana cara memperindahnya sehingga pada akhirnya penampilan teras pun menjadi biasa-biasa saja.
Untuk Anda yang mendambakan sebuah teras yang memukau, berikut 5 tips mempercantik teras rumah yang dapat menjadi salah satu inspirasi bagi Anda.
1. Keramik
Selain dapat memberikan kesan indah, keramik yang memilikmi tekstur kasar dan menarik juga dapat membuat hunian Anda tampak menarik dan juga tidak membuat Anda mudah untuk terpeleset.
Banyak motif Keramik yang digemari banyak orang salah satunya adalah motif bebatuan yang diilhami dari nuansa pedesaan. Selain indah, motif keramik bebatuan juga bisa membuat rumah menjadi tampak sejuk dan nyaman.
2. Furniture
Agar lebih menarik, jangan lupa untuk menambahkan furniture pada teras Anda salah satunya adalah dengan Furniture Rotan. Pada umumnya rotan bukanlah sesuatu yang asing, terlebih bagi mereka yang menyukai Interior dan Eksterior.
Menyediakan meja dan kursi rotan didepan teras bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menambah daya tarik rumah anda, namun jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan luas teras yang ada.
3. Wallpaper Dinding
Bukan saja Interior yang harus dihias dengan wallpaper namun eksterior juga bisa dipalikasikan hal yang sama agar tampak lebih menarik tidak terkecuali pada dinding teras.
Jika Anda merasa tertarik dengan konsep wallpaper pada dinding teras, maka pastikan motif dari wallpaper dinding yang anda pasang sesuai dengan cat rumah, model rumah dan furniture yang ada disekitarnya agar terlihat lebih nyaman serta menarik.
4. Tanaman
Teras sangat erat kaitannya dengan tanaman baik yang disimpan dalam pot maupun yang digantung. Dengan meletakannya secara rapi, berbagai pot tanaman pada teras dapat membuat nuansa rumah nampak asri dan sejuk.
5. Lampu
Memilih lampu yang tepat untuk teras rumah sangatlah penting untuk mendukung keindahan di dalamnya. Agar semakin menarik, Anda bisa memilih lampu hias yang kecil namun anggun dengan penerangan terang maupun remang-remang.
Jika Anda menyukai lampu gantung pada teras rumah, maka letakanlah kampu tersebut di tengah teras agar saat dinyalakan cahayanya bisa menyebar dengan baik.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar