Jumat, 24 Agustus 2012

Belajar Beriklan Dengan Google Adwords


Hallo para pembaca, pada postingan kali ini, saya akan membahas mengenai bagaimana caranya beriklan dengan google adwords. Nah, pastinya kalian pernah nyari informasi lewat google kan? Perhatikan iklan-iklan yang tampil di bagian paling atas dan di bagian samping kanan. Itu adalah IKLAN yang dipasang oleh para marketer, untuk mendatangkan pengunjung ke website atau affiliate link nya. Jika anda meng-klik iklan tersebut, maka si pemilik website/link membayar ke Google (Adwords) sekian rupiah.

Jika kalian punya produk/jasa (baik milik sendiri atau menjual produk orang lain), anda pun bisa mendatangkan traffic/pengunjung melalui iklan di Google.

Ya, tentu saja anda harus bayar. Jumlah yang dibayar akan bergantung pada berapa harga/biaya per klik yang anda pasang.. Jika misalnya biayanya Rp. 500 per klik, lalu jumlah orang yang mengkliknya ada 1000 orang, maka biaya yang kita bayar adalah Rp. 1000 x 500 = Rp. 500.000 (Wah... mahal yah... :( )

Hei … jangan khawatir dulu.

Nanti saya akan tunjukkan gimana caranya agar anda bisa pasang iklan google sampai dengan $100 (hampir 1 juta tuh) dan semuanya itu nyaris gratis!

Cara Pasang Iklan $100 di Google Adwords Dengan Gratis

Saya tak akan membahas secara teknis ya. Cukup prinsip-prinsipnya saja.

Untuk memasang iklan di google, anda harus punya dulu akun Google Adwords. Syarat normalnya, anda harus punya kartu kredit. Nantinya google adwords akan menarik pembayaran iklan anda lewat kartu kredit tsb.

Tapi, jika anda punya voucher adwords atau coupon adwords yang dikeluarkan oleh google, maka anda bisa pasang iklan dengan gratis. Artinya google akan menarik pembayaran iklan bukan dari kartu kredit, tapi dari voucher tsb, sampai nilai voucher nya habis.

Ada banyak sekali kupon-kupon voucher adwords ini tersedia di internet. Mulai dari voucher yang $25, sampai bahkan ada yang $300.

Voucher atau coupon adwords ini hanya berlaku untuk akun adwords yang baru, berusia tak lebih dari 14 hari. Satu voucher berlaku untuk satu akun, dan ada masa expirenya.

Oke, yuk kita mulai!

Ikuti langkah-langkah berikut:

  1. masuk ke adwords.google.com
  2. Klik tombol “Start My Free Adwords Trial Now”
  3. Isi form yang tersedia
  4. Pastikan anda punya website dulu (adwords akan lebih tertarik jika sudah punya)
  5. Tunggu beberapa hari sampai datang email dari adwords berisi kode voucher
  6. Setelah ada kode voucher, login ke akun adwords, lalu mulai buat iklan
  7. Ketika masuk ke halaman pilihan penagihan/pembayaran, pilih pembayaran pakai kartu kredit. Jika tak punya kartu kredit, gunakan vcc (virtual credit card) khusus adwords
  8. Lalu pada bagian promotional code klik “Enter It Here”.
  9. Masukkan kode voucher adwords yang sudah anda miliki, klik Continue
  10. Centang setuju >> klik “Save and Activate My Account”
  11. Selesai. Silakan manfaatkan $100 biaya iklan anda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar